Membuat widget aksesbilitas di Web OPD

Nur Akhwan 01 July 2024

Widget aksesbilitas (accessbility widget) adalah menu aksesibilitas yang disediakan untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan kepada tuna netra low vision pada saat membaca tulisan yang ada di website. Ada beberapa penyedia widget untuk aksesbilitas ini, yang paling terkenal adalah Userway di alamat https://userway.org. Namun karena agak ribet di pembuatan awalnya, pada panduan disini akan memakai penyedia yang lain yaitu di alamat https://accessibility-widget.pages.dev/.

Berikut panduan untuk menambahkan widget aksesbilitas :

  1. Buka browser, kemudian ketikkan alamat https://accessibility-widget.pages.dev/
  2. Klik tombol "Get Widget Now"
  3. Klik tombol "Copy script to clipboard"
  4. Masuk ke halaman website OPD
  5. Klik menu Setting > Layout Website
  6. Klik tombol Tambah Panel
  7. Nama panel diisi bebas, kemudian tipe dipilih HTML, kemudian klik Simpan
  8. Panel akan muncul di paling bawah
  9. Klik Edit Content
  10. Masukkan code hasil copy script di langkah 3 tadi
  11. Klik simpan
  12. Selesai

Jika langkah-langkah di atas berhasil, maka pada halaman web akan muncul tombol widget aksesbilitas (warna biru bulat dengan icon kursi roda) di sebelah kiri.